Senin, 02 Januari 2017

OBYEK WISATA KEBUN RAYA KUNINGAN DESA PADABEUNGHAR

OBYEK WISATA KEBUN RAYA KUNINGAN
 DESA PADABEUNGHAR
Sebagai kabupaten yang telah dicanangkan sebagai salah satu daerah konservasi di Jawa Barat mulai 2005, Kuningan terus menata pembangunan yang berwawasan lingkungan. Maka, sejak tahun 2006, yang juga awal peresmian Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) sebagai daerah yang harus dilindungi kelestariannya, pemkab Kuningan juga memanfaatkan lahan eks perkebunan swasta di Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan sebagai Kebun Raya Kuningan (KRK).

Taman Tematik Rock Garden
Taman Tematik Rock Garden
KRK juga dikembangkan untuk meminimalisir degradasi sumber daya alam yang banyak tergerus oleh pembangunan.Kebun Raya Kuningan memiliki topografi  berbukit-bukit (490-870 m dpl) yang tujuan lainnya sebagai kawasan penyangga TNGC serta mengenal tumbuhan endemik Gn Ciremai.
KRK dibangun tidak sekadar kebun yang ditanami pohon semata, namun difungsikan sebagai wisata alam yang berorientasi ilmiah (ecotourism). Karena itu dalam pembangunannya menggandeng LIPI serta pihak Kebun Raya Bogor dalam menyiapkan konsep sebagai lokasi penelitian tumbuhan dan konservasi alam lainnya.
KRK akan dibagi dalam berbagai zona seperti kantor penelitian, pendidikan lingkungan, rekreasi aktif, konservasi, koleksi tumbuhan lokal, buah-buahan, tumbuhan koleksi Indonesia khususnya Jawa dan tumbuhan koleksi dunia.
Jumlah koleksi tertanam hingga akhir Desember 2012 ada 199 jenis, 8.540 spesimen serta jumlah tanaman di pembibitan 345 jenis 16.937 spesimen. Beberapa jenis tumbuhan yang dikembangkan antara lain pohon Jamblang, Lengkeng, Kedoya, Pangsor, Aren, Durian, Kenari, Cengkih, Lame.
Jalan Trek di Taman Tematik Rock Garden
Jalan Trek di Taman Tematik Rock Garden
Di dalamnya juga memiliki fasilitas taman yang dirancang tematik seperti taman awi dan taman bebatuan selain ada Situ Cibuntu sebagai tujuan wisata. Yuk ajak saudara, teman untuk mengenal wisata alami di Kebun Raya Kuningan.
Link page Kebun Raya Kuningan >> https://t.co/74J3TlaI6y

Kebun Botani Info lokasi: Kebun Raya Kuningan

  • 5 "org pernah kesini
  • 5 "org check-in disini
    Kuningan_Asri

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar